Inspiration

Inspiratif, Harjanto Dapat Bintang Jasa dari Presiden Jerman

Beerita.id – Usai sudah masa bakti Harjanto Tjokrosetio dalam mengemban amanahnya sebagai Konsul Kehormatan Jerman di Surabaya. Kemarin, Duta Besar (Dubes) Jerman untuk Indonesia Peter Schoof mengadakan acara perpisahan untuk Harjanto. Acara itu sekaligus mengangkat pengganti Harjanto: Christopher Tjokrosetio.

Harjanto selama ini dikenal sebagai sosok yang sukses mendukung kinerja Kedutaan Besar Jerman yang berada di Jakarta. Salah satunya dengan membantu warga Jerman di sekitar Surabaya. Mengabdi sejak 1997 banyak torehan positif yang sudah dia catatkan.

Atas jasanya, Harjanto mendapat penghargaan dari Presiden Republik Federal Jerman, yaitu bintang tanda jasa nasional kelas 1 (Bundesverdi- enstkreuz 1.Klasse). Dalam perayaan yang meriah, kemarin, Dubes Schoof mengucapkan salam perpisahan kepada Harjanto.

Dari Kiri : Chrostopher, Dubes Schoof, dan Harjanto

“Kami sangat menghargai semua hasil kerja yang telah dicapai dengan sangat baik oleh Harjanto Tjokrosetio sebagai Konsul Kehormatan untuk Republik Federal Jerman di Surabaya sejak tahun 1997,” kata Dubes Schoof dalam pernyataannya yang diterima Beerita.id kemarin.

Dikatakan, Harjanto meluangkan waktu dalam kesibukannya sebagai pengusaha yang sukses dan bertanggung jawab demi melaksanakan tugasnya sebagai Konsul Kehormatan. Tidak hanya sebagai perwakilan, dia juga turun tangan langsung dalam berbagai kegiatan.

“Dia dengan sukses telah memperjuangkan agar Konsulat Kehormatan di Surabaya turut serta dalam modernisasi proses visa Kementerian Luar Negeri Jerman. Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kami berikan atas usahanya yang tiada henti bagi warga negara Jerman yang membutuhkan bantuan. Terutama dalam penanggulangan bencana alam,” ujar Schoof.

Harjanto saat masih sibuk menjadi Konsul Kehormatan Jerman di Surabaya. FOTO : Jawa Pos

Dubes Schoof juga menekankan pentingnya dukungan Konsul Kehormatan dalam hubungan antara Indonesia dan Jerman di bidang kebudayaan dan ekonomi. Harjanto juga mempunyai peranan yang sangat besar dalam pengembangan konsep masa depan untuk Wisma Jerman di Surabaya.

Selain mengucapkan perpisahan, Dubes Schoof juga mengangkat Konsul Kehormatan baru, yaitu Christopher Tjokrosetio. Dubes Schoof berterima kasih atas kesediaannya melaksanakan tugas sebagai Konsul Kehormatan Republik Federal Jerman di Surabaya dan menjamin dukungan yang terbaik dari Kedutaan Besar Jerman di Jakarta.

Christopher sendiri merupakan businessman muda sarat prestasi asal Surabaya. Selain mengemban amanah sebagai Konsul Kehormatan Jerman. Pria 42 tahun itu juga sibuk menjadi operations director PT Citra Nutrindo Langgeng dan Konsul Kehormatan Swiss untuk Surabaya. (Bee 5)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Back to top button